Vina Riski
D3 Analis Medis

Visi :

Menjadi program studi Analis Medis unggulan dan menjadi pelopor pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi laboratorium medis di Indonesia yang mampu menghasilkan Ahli Madya Laboratorium medis yang berkualitas prima, inovatif, mandiri, dan memiliki integritas, berdasarkan moral agama.

Misi :

  1. Menyelenggarakan pendidikan sesuai kurikulum berbasis kompetensi yang inovatif dan mandiri
  2. Menyelenggarakan perbaikan kurikulum secara berkesinambungan
  3. Meningkatkan mutu pembelajaran secara konsisten
  4. Menjalin kerjasama dengan segenap stakeholders dalam berbagai kegiatan.

Sejarah Program Studi

       Program Studi D3 Analis Medis Fakultas Kedokteran Unair merupakan kelanjutan dari Pendidikan Ahli Laboratorium Kesehatan (PALK)/Akademi Analis Medis (AAM) Universitas Airlangga yang didirikan pada tahun 1975 berdasarkan surat keputusan bersama antara Menteri Kesehatan dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia Nomor 0022/P/1973 & 209/XII/Kab./ BII/1973.
Pada tahun 1983 PALK/AAM Unair menjadi Program studi Analis Medis dalam lingkungan Fakultas Non Gelar Kesehatan berdasarkan surat keputusan Presiden Nomor 56 tahun 1982 dan surat keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan nomor 0556/0/ 1983 dan surat keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pedidikan dan Kebudayaan nomor 117/DIKTI/Kep/1984. Pada tahun 1994 Program studi Analis Medis berintegrasi dengan Fakultas kedokteran Unair.
Program Studi D3 Analis Medis didirikan mengingat adanya kesenjangan yang sangat mencolok antara tenaga Vokasional dalam bidang laboratorium Klinik (analis laboratorium) dengan tenaga Profesional dalam bidang kedokteran klinik (dokter). Kesenjangan tersebut terjadi karena para analis laboratorium tidak dibekali dengan pengetahuan yang memadai tentang patofisiologi penyakit sehingga tidak dapat berkomunikasi dua arah dengan para dokter pengguna jasa laboratorium klinik.
Kebijakan Program Studi Diploma 3 Analis Medis diarahkan pada peningkatan kualitas yang didasari oleh kebutuhan nasional dan regional, bahkan untuk menghadapi pasar global. Hal ini searah dengan visi dan misi Universitas Airlangga.

Perkembangan Program Studi
       Saat ini D- III Analis Medis, merupakan satu-satunya prodi di Indonesia yang tetap konsisten dengan spek prodinya yaitu sesuai dengan namanya Analis Medis (Medical Laboratory).
Lulusan D- III Analis Medis selama ini tidak memerlukan waktu yang lama untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan profesinya (kurang dari 3 bulan) bahkan sebelum luluspun (belum yudisium) sudah mendapat kesempatan untuk bekerja di laboratorium. Dengan berkembangnya pelayanan di bidang Analis Medis (Medical Laboratory) di Rumah Sakit ataupun di masyarakat, maka dipastikan bahwa lulusan ini masih diperlukan.
Dengan berkembangnya job discription serta pengetahuan dari tenaga Analis Medis, maka D- III Analis Medis segera berkembang menjadi D-IV dan S2 serta S3 yang linier.

Info Mata kuliah dan struktur Kurikulum bisa cek http://analis.vokasi.unair.ac.id/?page_id=80
Program studi D3 Analis Medis termasuk fakultas vokasi di universitas Airlangga yang terakreditasi B
tempat kuliahnya berada di kampus A unair, dan setiap tangga 27 September diperingati sebagai hari ulang tahun Analis Medis. Mau tahu lebih lanjut???
tunggu posting saya selanjutnya...

Himanis (Himpunan mahasiswa analis medis)
proud to be Medical Laboratory Technician

informasi :
Instagram : Analismedis_unair
official line : Himanis Unair


numpang perkenalan diri ya..
nama : Vina Riski E.
prodi : Analis medis '14
line : Vinariski
instagram : Vinariskii

terimakasih..
tangan kami terbuka menerima keluarga baru..